GpYlTUY0GpOiTSGlBSAlTSG0TY==

Pemerintah dan Khilafatul Muslimin Mataram Jalin Silaturahmi

 


MATARAM - Organisasi kemasyarakatan Khilafatul Muslimin Kota Mataram mendukung program pemerintah dalam mempercepat pemulihan ekonomi pasca penanggulangan Covid.

Dukungan ini disampaikan saat gelaran silaturahmi jajaran pemerintah Kota Mataram yang terdiri dari Kemenag Kota Mataram dan Bakesbangpoldagri Kota Mataram dengan organisasi Khilafatul Muslimin Mataram, Senin lalu.

Silaturahmi ini dihadiri oleh Kasi Bimas Islam Kemenag Mataram, H. Nasir, Badan Kesbangpoldagri Kota Mataram, Sunardi, Ketua Ummul Quro Mataram Khilafatul Muslimin, Ali Ulhaq.

Kasi Bimas Islam Kemenag Mataram, H. Nasir, menyampaikan bahwa silaturahmi ini bisa merekatkan jalinan komunikasi yang baik.

"Saya senang dalam kegiatan silaturahmi ini dapat bertemu dengan para pengurus Ummul Quro Mataram Khilafatul Muslimin beserta para pembina Khilafatul Muslimin yang menyambut kami di tempat ini, dalam kesempatan pertemuan silaturahmi ini disampaikan kedepannya agar tetap terjalin hubungan silaturahmi baik dari pengurus kota maupun dari kemasulan yang ada di kota Mataram," ujarnya.

Sunardi perwakilan Kesbangpoldagri Kota Mataram juga mengakui bahwa silaturahmi bisa mempererat komunikasi. Karena diakuinya, selama ini ia mengetahui Ormas Khilafatul Muslimin melalui media sosial.   

"Terimakasih kepada pihak pengurus Khilafatul Muslimin yang memberikan waktu dan kesempatan untuk dapat bertemu silaturahmi dan tatap muka secara langsung, karena selama ini kami pihak Kesbangpoldagri kota Mataram hanya mengetahui keberadaan ormas Khilafatul Muslimin dari media sosial, Kami dari pihak Kesbangpoldagri kota Mataram mengharapkan hubungan silaturahmi dengan para jemaah maupun dengan para tokoh Khilafatul Muslimin tetap terjaga," katanya.

Dalam kesempatan ini, Ormas Khilafatul Muslimin Mataram menegaskan mendukung program pemerintah dalam mempercepat pemulihan ekonomi pasca covid 19.

"Dalam rangka mensukseskan pemulihan ekonomi nasional pasca penanggulangan penanganan covid19 khususnya di Kota Mataram Kami turut mendukung upaya pemerintah," ungkap Ormas Khilafatul Muslimin Mataram dipertegas Ummul Quro, Ali Ulhaq. (KO02)

Komentar0

Bebas berkomentar. Sesuai Undang-undang Republik Indonesia. Link aktif auto sensor.

Cari Berita Lain di Google News

Type above and press Enter to search.