GpYlTUY0GpOiTSGlBSAlTSG0TY==

Dua Target Nasdem NTB Menang Pileg dan Menang Pilpres

Ketua DPW Partai Nasdem NTB, H. Rumaksi
Ketua DPW Partai Nasdem NTB, H. Rumaksi dan Pengurus

 KANAL ONE, MATARAM
- Partai Nasional Demokrat Nusa Tenggara Barat (Partai Nasdem NTB) memiliki dua target kemenangan dalam Pemilihan Umum (Pemilu) 14 Februari 2024. Dua target kemenangan ini adalah menang Pemilu Legislatif (Pileg) dan menang Pemilu Presiden (Pilpres).

Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Nasdem NTB, H. Rumaksi, menjelaskan target Pileg 2024 adalah menang di setiap daerah pemilihan sebanyak dua kursi.

Sementara untuk Pilpres, target Partai Nasdem NTB menghantarkan Anies Baswedan menjadi Presiden Republik Indonesia periode 5 tahun mendatang.

Ia meminta kepada Pengurus, Calon Legislatif (Caleg), dan Relawan Partai Nasdem seluruh NTB untuk berusaha dan berjuang agar menang Pemilu 2024.

Rumaksi mengaku saat ini para Caleg Partai Nasdem di seluruh NTB, harus melakukan sosialisasi dengan menyertakan foto ataupun nama Anies Baswedan sebagai Calon Presiden 2024.

"Target sudah Kami tentutan bahwa menang di semua tingkatan, untuk memenangkan Pileg 2024 dan Pilpres 2024," ujarnya usai pengukuhan Pengurus DPW Partai Nasdem NTB periode 2023-2024.

Sementara itu Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Nasdem, Willy Aditya, mengakui bahwa kepengurusan DPW Partai Nasdem NTB sekarang diharapkan bisa menjadi lokomotif baru.

Ia meminta semua komponen Partai Nasdem di seluruh NTB seperti Pengurus, Caleg, dan Relawan agar konsisten bersatu dan berjuang untuk meraih kemenangan Pemilu 2024.

"Pelantikan pengurus DPW hari ini Kita harapkan jadi energi baru untuk menjadi lomomotif kemenangan Partai Nasdem di provinsi NTB, Kita butuh kolaborasi spirit bersama maju bersama dan kemudian menang bersama," ujar Wily sebelum acara orientasi Caleg se NTB.

Untuk diketahui bahwa orientasi Caleg se-NTB merupakan rangkaian kegiatan Pelantikan Pengurus DPW Partai Nasdem NTB periode 2023-2024 di Hotel Lombok Raya Mataram pada Sabtu 26 Agustus 2023. Kegiatan pelantikan dan orientasi ini dihadiri Ketua DPP Partai Nasdem Willy Aditya dan Ketua DPW Partai Nasdem NTB, Rumaksi. (KO_02)

Komentar0

Komentar baru tidak diizinkan.
Cari Berita Lain di Google News

Type above and press Enter to search.