KANAL ONE, LOMBOK - BEM Universitas Hamzanwadi berharap pelaksanaan pemilu 2024 di wilayah NTB berjalan kondusif.
Harapan ini disampaikan Presma Universitas Hamzanwadi Muhammad Jamaludin di sela deklarasi pemilu damai 2024.
"Untuk memilih 2004 ini ya Kami harap berjalan dengan kondusif sesuai dengan regulasi-regulasi yang sudah di berikan oleh terutama KPU Lotim" ujar Presma Universitas Hamzanwadi.
Presma Jamaludin juga menyampaikan agar seluruh mahasiswa Universitas Hamzanwadi turut mengawal pemilu 2024 sampai sukses, tidak ada politik identitas money politik maupun kecurangan.
"Terkait dengan politik identitas dengan money politik dan segala kecurangan kecurangan politik yang ada di sini, kami berharap untuk segenap teman-teman mahasiswa ikut mengawal dalam kontestasi politik 2024 ini agar berjalan dengan baik semestinya." Katanya.
Khusus bagi masyarakat Lombok Timur, Presma Universitas Hamzanwadi berharap mereka yang mempunyai hak pilih agar datang ke TPS mencoblos sesuai pilihan masing-masing pada 14 Februari 2024.
"Untuk masyarakat Lombok Timur khususnya, kami berharap menggunakan suara hak suara menggunakan hak suaranya dengan dari hati." Harapnya usai deklarasi pemilu damai 2024.
Deklarasi pemilu damai 2024 oleh BEM Universitas Hamzanwadi juga menegaskan mendukung terciptanya kamtibmas kondusif di wilayah NTB.
"Bergerak dan berjuang dalam euforia mendukung kondusif kamtibmas dan pemilu damai 2024." Pungkasnya.
Penulis: KO_02
Editor: Hadi
Komentar0
Bebas berkomentar. Sesuai Undang-undang Republik Indonesia. Link aktif auto sensor.